Select your destination

Sabtu, 30 Mei 2015

Rammang- Rammang

Rammang- rammang merupakan wisata internasional Batu Karst kedua setelah china selatan. Selain itu terdapat telaga bidadari dan kampung Berua yang akan anda lalui. Untuk menuju dusun Rammang-rammang dari kota Makassar, membutuhkan waktu selama 1 jam. Tidak ada pembayaran memasuki dusun ini. Dan saat memasuki wilayah rammang-rammang, anda disuguhkan dengan pemandangan alam yang sangat indah, terdapat kumpulan batu karst yang memanjang disekitar jalanan. Begitupun dengan persawahan dan para petani yang sedang beraktivitas.


batu KARST
photo by Bella FP

Bila anda memasuki wilayah yang lebih dalam lagi, anda akan menemukan jembatan kayu atau dermaga. Ditempat ini anda boleh menyewa perahu atau lepa-lepa untuk menuju telaga bidadari dan kampung Berua. Biaya sewa perahu sekitar 250rb (2015), dan itu bisa ditawar dengan harga yang lebih murah.
jembatan penyebrangan menuju kampung berua
photo by Bella FP
Sesampainya di dermaga telaga bidadari, anda akan berjalan ke telaga sekitar 1 km melewati bukit, rawa2 dan gua. Air telaga nya sangat hijau dan biru. Menurut guide tour setempat, dinamakan telaga bidadari karena bila ada pelangi, ujungnya selalu jatuh ditelaga itu. Dari hasil wawancara, warga yang menetap disana biasanya mengambil air bersih ditelaga tidak jauh dari telaga bidadari. Jadi saya berasumsi bahwa sumber air bersih sangat jauh dari pemukiman warga. Sebelum melanjutkan perjalanan ke Kampung Berua,  jangan lupa untuk membayar guide tour nya sekitar 30rb.
sesampainya di telaga bidadari
Menuju kampung Berua sangatlah penuh perjuangan. Melewati sungai dan terowongan batu dipinggiran sungai. Namun semua itu terbayarkan oleh pemandangan alam disekitarnya. Dikampung Berua terdapat beberapa tempat wisata, seperti gua tangan dan beberapa gua lainnya. Jika saja tempat wisata ini terawat dengan baik, maka akan banyak pengunjung yang berwisata ditempat ini.


suasana kampung berua
photo by me

Selasa, 05 Mei 2015

Gunung Bromo

Gunung Bromo, siapa yang tak kenal wisata gunung Bromo? Bromo sudah lama dikenal di mancanegara. Gunung ini terletak di 4 Kabupaten pemerintah Provinsi Jawa Timur yaitu Kab. Malang, Kab. Pasuruan, Kab. Probolinggo, Kab. Lumajang. Banyak jalan menuju China, banyak jalan pula menuju Bromo. Kamu bisa akses lewat berbagai kabupaten yang berada di sekitarnya. Yang menarik dari tempat wisata ini adalah keindahan sunset dan sunrise nya. Selain itu ada lautan pasir luas yang berada di atas gunung. Ada pula padang savanah Bromo,bukit teletubbies, lautan pasir Bromo, terdapat pula Upacara Kasada sewaktu-waktu dan air terjun Madakaripura. Arti Bromo dalam bahasa Indonesia adalah kawah. kamu mungkin lebih baik menyewa tempat nginap sehari sebelum naik ke gunung, karena hawa dipegunungan cukup dingin. Kalo kamu tidak ingin menyewa tempat nginap, silahkan nginap ditenda, atau dimobil. Karena itu membantu penghematan dana. Untuk bisa sampai ke padang Savanah Bromo yang berpasir putih dan banyak kuda, kamu harus menyewa mobil jeep seharga 300an (2014). Dan untuk bisa sampai dikaki gunung, kamu boleh menyewa kuda, atau berjalan kaki. Dan bagi kamu yang alergi debu, jangan lupa untuk memakai masker.
Hanya perlu waktu setengah jam untuk bisa sampai kepuncak kawah Bromo. Biasanya pengunjung beramai- ramai mendaki saat subuh, sehingga mereka bisa sampai dipuncak sebelum matahari terbit. Kalo kamu kelaparan, jangan khawatir. Banyak penjual makanan disekitarnya. Setelah turun dari gunung, kamu bisa berfoto ria disekitarnya karena pemandangan yang disajikan sangatlah indah. Begitupun saat dipadang pasir, ditengahnya terdapat sebuah Pura yang sangat indah.

Sekian untuk edisi Bromo saya saat ini, ikuti terus perjalanan saya yah gaess.
kawasan puncak Bromo menjelang sunrise