Select your destination

Minggu, 15 Maret 2015

Kabupaten Pangkep

Pangkep merupakan salah satu kabupaten yang ada di Sulawesi Selatan, juga terdapat beberapa kepulauan. Dari pusat kota Makassar perlu waktu 2 jam, dan dipangkep juga banyak objek wisata yang menarik untuk dikunjungi.

1.       - Waterboom Pangkep
Lokasi nya sangat indah. Terletak di pinggiran sawah dan tebing. Untuk biaya masuknya cukup sediakan 20rb/org (2011). Ada juga wahana untuk anak-anak. Seperti waterboom biasanya, tempat ini menyediakan wahana ekstrim juga. So, hati-hati yah.

2.       - Mangroove Pangkep
Karena ini hutan bakau, maka dimana-mana banyak bakau dan kepiting yang akan kita temui. Tapi pengalaman saya menuju hutan ini harus melewati sungai, menggunakan perahu. Air sungainya berwarna hijau, kemungkinan ada buaya dan makhluk air lainnya yang hidup dibawah air. Untuk bisa sampai kesana, kita perlu menempuh jarak yang panjang dengan durasi waktu 45 menit, sehingga biaya sewa perahunya juga cukup mahal, maklum bahan bakar solar sering naik harga. Sediakan 100 ribu untuk transportasi, dan jangan lupa membawa bekal untuk dipondokan (tempat istirahat). Walau harga transport nya mahal, kamu ga perlu takut akan kekecewaan. Karena disana kita dapat melihat sebuah pemandangan alam ciptaan Allah yang sungguh luar biasa. Gunung yang tinggi menjulang, sawah yang hijau, hutan bakau dipinggiran sungai, dan penduduk yang ramah. I love this place, dan semoga saya bisa kembali ketempat ini lagi.

Masih banyak lagi keindahan alam yang tersembunyi di kabupaten ini. Salah satunya permandian air panas,  namun promosi tentang wisata alam ini masih minim. Saya pribadi belum pernah kesana. Saran saya buat pemerintah budaya dan pariwisata setempat, semoga keindahan- keindahan alam yang tersembunyi di Indonesia dapat dinikmati oleh semua mata baik wisatawan lokal maupun mancanegara.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar